Konten BIGO Live Paling Diminati
Apakah Anda pengguna baru aplikasi BIGO Live? Berikut adalah konten yang paling diminati di aplikasi BIGO Live.
1. Konten Misteri
Misteri merupakan salah genre konten BIGO Live yang paling diminati. Biasanya konten ini menyuguhkan eksplorasi tempat-tempat misteri, melakukan uji nyali, ataupun menerima challenge atau tantangan dari viewers untuk mendapatkan keuntungan berupa beans ataupun uang cash. Official host yang terkenal dengan konten misterinya antara lain Andre DMS, Ghost Panic Team, Pak Cuk, KKL, Ree, dan RX Files. Bahkan konten misteri dari official host Andre DMS pernah mencapai 11,7K viewers dalam satu kali siaran dan potongan video eksplorasinya pun menjadi terkenal di beberapa platform seperti youtube, tiktok, instagram.
Baca juga:
6 Host Bigo Konten Misteri Paling Terkenal
BRG Misteri – Kampus dan Pabrik Terbengkalai
2. Konten Challenge
Host yang menyajikan konten challenge biasanya berada di outdoor atau luar ruangan seperti jalan raya, pekarangan rumah, ataupun taman kota. Host-host ini kemudian menanyakan kepada viewers challenge apa yang harus dilakukan mulai dari berdandan heboh hingga melakukan berbagai atraksi lucu lainnya. Setelah melakukan challenge dari viewers biasanya host akan diberi gift ataupun uang cash sebagai bentuk apresiasi. Host yang terkenal dengan konten challengenya adalah Om Berto.
3. Konten Cari Jodoh
Konten mencari jodoh adalah salah satu konten yang diminati oleh khalayak di aplikasi BIGO Live. Pada jenis konten ini, memungkinkan viewers untuk melakukan dating atau ‘culik host‘. Viewers dapat melakukannya dengan menekan tombol ‘date’ pada ruangan khusus yaitu ‘Date Room’. Umumnya para host memasang tarif sekitar 30 diamond atau Rp 30.000 untuk setiap kali kencannya. Ketika penonton sudah menemukan host kencan yang akan dipilih, transaksi dapat dilakukan, dan mereka akan masuk ke ruangan yang disebut ‘Sweet House‘. Di ruangan ini viewers dan host dapat berinteraksi dengan video call maupun telepon suara. Sweet house bukanlah fitur live streaming, namun tetap ada beberapa aturan yang membatasi jenis interaksi jika tidak ingin terkena ban.
4. Konten Musik
Bermain alat musik dan menyanyi merupakan konten yang diminati selanjutnya. Biasanya, para official host akan memainkan lagu sesuai dengan request atau permintaan dari viewers. Bahkan beberapa artis ternama tanah air juga mengisi konten Musik untuk room mereka seperti Oncy Ungu, Mita the Virgin, dan masih banyak lagi. Pada tahun 2019, salah satu artis Bigo yang menyajikan konten menyanyi yaitu Selvy atau yang biasa dipanggil Thukiyem resmi menjadi artis Nagaswara berkat kepopuleran dan bakat menyanyinya di aplikasi Bigo.
Baca juga: Cara Mendapatkan Uang dari BIGO Live
5. Konten Penangkapan
Dalam aplikasi BIGO Live juga terjadi beberapa kejahatan, seperti misalnya penipuan. Biasanya motif dari penipuan ini adalah berpura-pura menjadi reseller diamond Bigo. Setelah customer membayar, ternyata diamond tidak masuk ke akun customer. Sementara penangkapan para penipu ini dilakukan oleh beberapa spender ataupun reseller resmi yang mendapat laporan dari customer yang menjadi korban.
Demikian adalah 5 Konten Bigo Live yang Paling Diminati. Konten mana yang menjadi favorit kamu?
Jika kamu menyukai artikel dan event dari Bigo Reseller Group, kamu bisa klik di sini.
Baca juga: