BRG Peduli: Goes To Orphanage Januari 2024 – Pada bulan Januari ini BRG TV memiliki event baru yang berbeda dari bulan-bulan sebelumnya, hal ini bertujuan agar adanya warna baru pada live streaming agar penonton setia juga semakin terhibur. Hal ini juga bertujuan untuk mengajak para tim BRG TV dan para viewers untuk belajar lebih beryukur lagi. Hal ini juga bertujuan untuk mengajak kita semua agar lebih peduli dengan keadaan sekitar dan mempunyai hati yang mau berbagi dengan orang lain.  

BRG Goes To Orphanage adalah kegiatan dimana kita tim BRG TV datang ke panti asuhan untuk visitasi dan juga memberikan bantuan berupa sembako, uang tunai, dan kebutuhan yang diperlukan oleh Panti Asuhan tersebut. Kita juga akan keliling untuk melihat bangunan panti asuhan tersebut. Saat visitasi dilakukan, host yang bertugas yaitu Febry dan Liza akan melakukan sesi tanya jawab dengan pengurus panti asuhan tersebut untuk menanyakan kegiatan sehari-hari anak asuh disana, larangan dan peraturan apa saja yang ditegakkan disana, sejak kapan panti asuhan ini berdiri dan masih banyak lagi lainnya.  

Pada bulan Januari ini kita melakukan visitasi ke Panti Asuhan Kristen Tanah Putih, tapi kita mengadakan acara singkat dengan anak-anak dikarenakan anak-anak akan ada acara lagi setelah itu. Jadi kita melakukan acara singkat saja yaitu perkenalan dengan anak anak. Lalu dilanjutkan dengan bernyanyi bersama menyembah Tuhan, berdoa bersama dan juga kita membagikan Sepatu. Kemudian kita juga makan bersama dengan makanan yang diberikan oleh BRG TV.  

Anak-anak menyambut tim BRG TV dengan sangat gembira dan antusias. Viewers pun juga merespon dengan positif, dan berharap acara seperti ini dapat terus dilakukan agar kita semua dapat lebih belajar makna bersyukur dengan apa yang kita miliki sekarang ini.

Dokumentasi

×

Hi! How can I help you?

× Contact Us